CfZbQfZaQYJZavGXZZdVJRQdgY4ezsH47LWSh0nQ

Siswa MTsN Diajari Keterampilan Membuat Ketupat


Negara – MTsN Habirau, Berbagai kegiatan keterampilan terus diajarkan para guru seni budaya di Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Habirau Negara kepada anak didiknya, yang terbaru ini siswa kelas VII MTsN Habirau diajari membuat ketupat dari pita, Sabtu (20/11/15).

Faridah, S.Pd selaku guru Seni Budaya kelas VII MTsN Habirau Negara mengatakan siswa dituntut memiliki keterampilan kognitif, efektif, dan psikomotorik. “Melalui keterampilan seni budaya siswa diharapkan mampu mengembangkan keterampilan psikomotoriknya,” kata Faridah.

Kebanyakan siswa belum bisa membuat ketupat, padahal Kabupaten Hulu Sungai Selatan terkenal dengan istilah Ketupat Kandangan. “Seni tradisional mengayam ketupat belum dikuasai oleh para siswa, karena itu memanfaatkan jam belajar seni buadaya untuk membuat katupat dari pita plastik,” kata Faridah.

“Bahan pitanyapun mudah untuk dicari, bahkan seni menganyam ketupat dari pita membuat pelajaran mengasyikkan,” tambah Faridah.

Kegiatan berkelompok seperti ini diharapkan dapat menanamkan rasa kerjasama dan memicu siswa untuk dapat berkreatifitas. “Dari yang tidak bisa menjadi bisa,” harap Faridah.

Selain itu, siswa kelas VIII MTsN Habirau Negara juga diajarkan cara membuat tas dari tali kor yang dibimbing oleh Siti Bulkis, S.Pd.I guru seni budaya MTsN Habirau Negara (Rep/ Ft : Zaey Ahmad)
Related Posts
Humas
Website Official MTsN 9 Hulu Sungai Selatan

Related Posts