
Lomba akan
dilaksanakan mulai Sabtu (14/11/15) sampai Minggu (15/11/15) di SMKNegeri 1
Daha Selatan Jl. Lingkar Selatan Desa Tumbukan Banyu. “Lomba antar pelajar
SMP/MTs se-Kecamatan Daha dalam rangka HUT SMK Negeri 1 Daha Selatan,” kata
Jumli.
Ada 5 (lima) macam
lomba yang akan dipertandingkan dalam HUT SMK Negeri 1 Daha Selatan. “5 (lima)
kategore lomba yaitu Lomba Tarik Tambang Putra, Lomba Fashionshow, Lomba OMG
(Outdour Management Game), Tenis Meja Putra, dan Volleyball Putra,” kata Jumli.
Sebelumnya Drs. Jumli
sudah berkordinasi dengan guru olahraga dan seni mengenai lomba tersebut dan
diumumkanlah siswa-siswi yang akan mengikuti lomba. “Lomba Tenis Meja putra
diwakili oleh Abdul Aziz, Volleyball diwakili oleh Budiannor, Lukman, Ahmad Riswan,
Khaleq, Fansuri, Juhdi, Khaerul Wahyudi, Taufik, dan Abdurrahman, dan Lomba
Fashionshow diwakili Sabrina Ayu dan Maulida, Lomba OMG diwakili Maria Ulfah,
Murif, Muhammad Akmal, Ryan, Fauzi, Riska Fitria, A. Syahril, Gina shafitri,
dan Aisyah, sedangkan Tarik Tambang putra diwakili oleh Masmuliadi, Akhmad
Padli, Farid, Hanafi, dan Jasmuni,” kata Jumli.
Semua siswa yang
ditunjuk agar mempersiapkan diri terlebih dahulu. “Optimalkan Latihan sebelum
lomba dimulai.” tambah Jumli (Rep / ft : Zaey Ahmad)