CfZbQfZaQYJZavGXZZdVJRQdgY4ezsH47LWSh0nQ

Khalifah Ervina Juara 1 Kaligrafi Tingkat Provinsi

Banjarbaru – MTsN Habirau, Bertempat di Asrama Haji Banjarmasin digelar ajang Kompetesi Seni dan Olahraga Madrasah (AKSIOMA) Tahun 2015 tingkat Provinsi Kalimantan Selatan. Sabtu (25/07/15) beberapa waktu yang lalu.

Khalifah Ervina siswi Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Habirau Negara perwakilan dari  Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) berhasil meraih Juara Terbaik 1 Kaligrafi putri tingkat Provinsi Kalimantan Selatan dan berhak mewakili Provinsi Kalimantan Selatan di tingkat Nasional yang akan diselenggarakan di Palembang Sumatera Selatan pada 3-7 Agustus 2015 mendatang.

Kepala MTsN Habirau Negara, Muhammad Taufik, S.Ag., M.M.Pd yang mendampingi memberikan selamat atas keberhasilan yang diraih.
“Selamat atas keberhasilan yang diraih menjadi Juara 1 di tingkat Provinsi dan tunjukkan juga kamu (Khalifah, red) bisa menjadi yang terbaik di tingkat Nasional.” kata Muhammad Taufik

Selain itu ucapan selamat juga diberikan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten HSS, Drs. H. Matnor, M.Pd yang telah mengharumkan nama Kabupaten HSS ditingkat Provinsi.”Selamat yang telah meraih Juara 1 Kaligrafi putri tingkat Provinsi Kalimantan Selatan.” kata H. Matnor

Sementara itu Khalifah Ervina merasa bangga bisa memberikan yang terbaik untuk Kabupaten HSS khususnya MTsN Habirau Negara. “Ini semua berkat ayah saya yang selalu mengajari saya dalam kaligrafi, baik tulisan Khat ataupun hiasan pemandangan.” kata Khalifah Ervina (Rep : Zaey Ahmad / ft : Muhammad)  
Related Posts
Humas
Website Official MTsN 9 Hulu Sungai Selatan

Related Posts